Selasa, 16 Okt 2018, 19:49:32 WIB, 2701 View Administrator, Kategori : Olah Raga

(KIM Asabri) Jum' at (12/10/2018) Bertempat Sport Center yang ada di Kelurahan Bendo Kecamatan Kepanjenkidul Kota Blitar hari ini mulai pukul 07.30 WIB dilaksanakan Upacara Pembukaan Gala Desa Tingkat Kota Tahun 2018, acara yang dibuka langsung oleh Wakil Walikota Blitar Drs. Santosa, MPd, juga dihadiri oleh beberapa Kepala OPD dan ASN di lingkungan Pemerintah Kota Blitar.

Gala Desa tahun ini mempertandingkan beberapa cabang olahraga diantaranya, sepakbola, tenis meja, bola voley, sepak takraw, atletik dan bulutangkis, Pemerintah Kota Blitar melalui Dinas Pemuda dan Olahraga menyelenggarakan kegiatan Gala Desa tersebut sebagai salah satu sarana untuk mencari bibit - bibit olahragawan berbakat dari Kota Blitar dan sekitarnya.

"Dengan dilaksanakan Gala Desa ini, mudah-mudahan menjadi ajang untuk menumbuhkembangkan semangat berprestasi dari cabang olahraga bagi masyarakat Kota Blitar dan sekitarnya, dari sini akan dihasilkan bakat - bakat terpendam yang nantinya akan mampu mengukir prestasi yang luar biasa di level regional, nasional dan internasional, bertandinglah dengan sportifitas," demikian pesan Wakil Walikota Blitar di sela - sela acara pembukaan Gala Desa.

sumber Foto : x-kotil





Tuliskan Komentar