Kamis, 27 Agu 2020, 16:35:07 WIB, 855 View Administrator, Kategori : Info Daerah

(KIM Asabri) Kamis, (27/08/2020) mulai pukul 13.00 WIB Penggiat Kelompok Informasi Masyarakat (KIM) Se Jawa Timur memperoleh kesempatan untuk bisa melaksanakan Webinar dengan Tema "Adaptasi Kebiasaan Baru : Disiplin Pakai Masker, Tetap Produktif dan Aman Covid-19" kegiatan yang diinisiasi oleh Dirjen Informasi Komunikasi Publik (IKP) Kominfo RI ini diikuti kurang lebih 185 peserta dari Penggiat KIM se Jawa Timur.

Narasumber dari kegiatan Webinar pada siang ini adalah dr. Daeng M. Faqih, SH. MH (Ketua Umum Ikatan Pengurus Besar Ikatan Dokter Indonesia), Prof. Dr. Widodo Muktiyo (Dirjen IKP Kementrian Komunikasi dan Informatika Republik Indonesia), Dewi Nur Aisyah, S.K.M, M. S.c, Ph. D, D.I.C (Tim Pakar Satgas Covid19), dari ketiga narasumber tersebut disampaikan tentang bagaimana dalam adaptasi kebiasaan baru yang harus dilakukan masyarakat, dan bagaimana perkembangan penyebaran serta bahaya dari COVID19, serta harus seperti apa peran KIM dalam menyampaikan informasi di masyarakat terkait COVID19.

KIM merupakan agen informasi di tengah - tengah perkembangan teknologi informasi saat ini, sehingga peran serta KIM dalam upaya memberikan informasi tentang COVID19 kepada masyarakat harus bisa dipertanggungjawabkan kebenaran dan validitasnya, namun disisi lain terkadang support informasi dan sinergitas antara Pengurus KIM di daerah dengan pemangku kebijakan dan masih menjadi kendala tersendiri, agar KIM bisa berkontribusi lebih tentu harus ditopang dengan sumber informasi yang benar dan kuat, dan ini diperlukan langkah - langkah strategis dan konkrit untuk mewujudkannya.

"KIM harus bisa proaktif menjalin komunikasi dengan berbagai elemen masyarakat hingga instansi terkait agar bisa mendapatkan informasi sebanyak mungkin dan tingkat kebenaran informasi yang akurat, sehingga setiap informasi yang disajikan KIM tidak mengarah ke HOAKS," demikian pesan dari Dirjen IKP Kominfo RI disaat memaparkan materinya.

"Keberadaan KIM di tengah masyarakat sangat luar biasa, karena kenyataannya hingga ditingkat Kelurahan/Desa KIM ini ada, sehingga diharapkan kontribusi terhadap penyebaran informasi yang benar dan valid kepada masyarakat sangat diharapkan, tentunya dengan adanya sinergitas yang baik antara penggiat KIM dengan masyarakat dan pemerintah setempat akan sangat membantu pemerintah dalam penyampaian informasi secara cepat dan tepat," pernyataan hampir sama disampaikan oleh Ketua Umum Pengurus Besar Ikatan Dokter Indonesia dan Tim Pakar Satgas COVID19.





Tuliskan Komentar