(KIM Asabri) Rabu, (25/7/2018) bertempat di Halaman Kantor (Diskominfotik) Dinas Komunikasi, Informatika dan Statistik Kota Blitar mulai pukul 09.00 WIB s/d selesai dilaksanakan Seminar "Ayo Bangkit, Sebar Berita Baik, Lawan Hoax dan Narkoba". Peserta dari kegiatan ini dari unsur Karang Taruna se Kota Blitar, Siswa SMP/MTSn (Negeri & Swasta), Siswa SMA/SMK (Negeri & Swasta), BEM PTN & PTS se Kota Blitar, Guru BK dan beberapa unsur dari organisasi kepemudaaan se Kota Blitar.
Pelaksana dari kegiatan ini dari Diskominfotik Kota Blitar dan Bakesbangpol & PDB Kota Blitar, dengan menghadirkan pembicara dari Dinas Kesehatan Kota Blitar dan Polresta Kota Blitar terkait dengan Narkoba, Wartawan Tempo dan Forum Masyarakat Peduli Media terkait dengan Hoax dan KIM Asabri Kota Blitar sebagai salah satu lembaga swadaya masyarakat yang bergerak di bidang informasi diberi kesempatan untuk menyampaikan pemaparan tentang peran KIM Asabri selama ini dalam "Memerangi Hoax, Terorisme dan Radikalisme".
Acara yang diikuti kurang lebih 175 peserta tersebut dibuka Sekretaris Bakesbangpol & PDB Kota Blitar, dalam sambutannya beliau mengharapkan dengan dilaksanakan kegiatan ini, anak - anak SMP, SMA dan Mahasiswa di Kota Blitar makin memahami dan akhirnya bisa menahan diri dalam menggunakan sosmad tidak mudah menyebarkan Hoax, menghindari dan ikut memerangi Narkoba, serta membentangi diri untuk menjauhi Faham Radikalisme dan Terorisme.