Kamis, 23 Jul 2020, 11:18:00 WIB, 908 View Administrator, Kategori : Warta Warga

(KIM Asabri) Minggu, (19/07/2020) Persatuan Pemuda BTN Asabri Gedog (Taruna Bakti) pada hari minggu, mulai pukul 10.00 WIB mendampingi Mahasiswa Universita Airlangga yang sedang melaksanakan Kuliah Kerja Nyata melaksanakan kegiatan pembagian Masker dan Hand Sanitazer kepada warga masyarakat BTN Asabri Gedog yang kebetulan melintas di gerbang masuk (check point) Kampung Tangguh Semeru BTN Asabri.

Kegiatan ini sebagai salah satu agenda dari Mahasiswa KKN BBM 62 Kelompok 227 Unair Surabaya selain membagikan masker dan hand sanitazer mahasiswa juga memberikan edukasi kepada masyarakat terkait pentingnya penggunaan masker saat berada di luar rumah dan di area publik, karena dengan mengggunakan masker menjadi salah satu cara dalam upaya penanggulangan dan pencegahan penyebaran COVID19.

Pembagian masker dan hand sanitazer ini merupakan agenda kegiatan terakhir bagi mahasiswa KKN BBM 62 Kelompok 227 Unair Surabaya, dengan keterbatasan waktu dalam melaksanakan pengabdian masyarakat tentu semaksimal mungkin setiap kegiatan dilaksanakan, keberadaan KKN Mahasiswa Unair selama kurang lebih satu bulan di Kampung Tangguh Semeru BTN Asabri mampu memberikan warga dan dinamikan tersendiri dalam perkembangannya. Karenanya masyarakat mengucapkan terima kasih atas sumbangsih yang diberikan selama melaksanakan KKN.

 





Tuliskan Komentar