Kamis, 25 Mar 2021, 23:46:16 WIB, 830 View Administrator, Kategori : Warta Warga

(KIM Asabri) Rabu (24/03/2021) Dalam Kunjungannya di Posko PPKM Mikro RW 06 Kelurahan Gedog Kecamatan Sananwetan Walikota Blitar Drs. Santosa, MPD menyampaikan "Monitoring dan Evaluasi ini merupakan bagian dari pengawalan Pemerintah Kota Blitar dalam meningkatkan kinerja relawan Posko PPKM Mikro Tingkat RW dalam upaya memutus penularan Covid-19 di tingkat paling hilir atau paling bawah. Selama melakukan monitoring, Santoso menilai seluruh Posko PPKM Mikro sudah melakukan tugas-tugasnya dengan baik mulai dari edukasi, aksi tracing, tasting dan treatmen".

Walikota Blitar beserta Kapolres Blitar, Komandan Kodim 0808 Blitar didampingi oleh Camat Sananwetan beserta Forkompinca Sananwetan, yang diterima oleh Plt. Lurah Gedog didampingi oleh Ketua LPMK beserta Ketua PPKM Mikro Tingkat RW 06 dan jajaran pengurus, dengan kunjungan dari Forkompinda ini tentu diharapkan akan semakin memotivasi pengurus PPKM Mikro paling hilir bahwa upaya penekanan penyebaran COVID19 ini harus dilakukan bersama - sama oleh semua lapisan masyarakat.

"Kelurahan Gedog yang pada baberapa minggu terakhir terus menunjukkan penurunan kasus konfirmasi COVID19, hal ini tentu harus terus ditingkatkan upaya edukasi kepada masyarakat terkait dengan pencegahan penyebaran COVID19 dengan disiplin dalam penerapan Protokol Kesehatan, dengan adanya PPKM Mikro ditingkat RW diharapkan informasi dan edukasi kepada masyarakat dapat berjalan secara efektif, " demikian keterangan Heru Eko Pramono, S. STP saat mendampingi Walikota Blitar di kegiatan Monev tersebut.





Tuliskan Komentar