(KIM Asabri) Sensus Penduduk 2020 secara online sudah dimulai dari tanggal 15 Februari 2020, pelaksanaan Sensus Penduduk 2020 ini sedikit berbeda dari sensus penduduk sebelumnya, karena pada tahun ini kegiatan sensus dilakukan dengan metode online yang dimulai 15 Februari 2020 hingga 31 Maret 2020 dan matode offline yang akan dimulai pada bulan Juli 2020 mendatang. Kenyataan dilapangan penggunaan metode online memunculkan permasalahan tersendiri, karena masih ada masyarakat yang belum memahami tatacara dalam pengisian kuisioner secara online.
Berdasarkan pada hal tersebut mulai hari Sabtu, (22/02/2020) KIM (Kelompok Informasi Mayarakat) Asabri Kota Blitar memberikan pendampingan kepada warga masyarakat yang ingin melakukan Sensus Penduduk 2020 secara online, KIM Asabri menyediakan layanan tersebut pada Sekretariat KIM Asabri BTN Asabri Blok E. 22 (Gedung Serbaguna BTN Asabri) pelayanan akan dilakukan mulai hari ini sampai masyarakat merasa cukup. Kegiatan ini merupakan inisatif dari Kader - KIM Asabri Kota Blitar sebagai bentuk respon dilapangan ternyata masih banyak warga masyarakat membutuhkan bantuan dan pemahaman tentang tata cara pengisian sensus penduduk 2020 secara online, yang dilakukan secara mandiri dari rekan - rekan KIM Asabri Kelurahan Gedog, Kecamatan Sananwetan Kota Blitar.
Antusias warga masyarakat terhadap kegiatan ini cukup positif, dan dalam kegiatan ini juga dihadiri dari Badan Pusat Statistik (BPS) Kota Blitar, Ibu Sofia Widyawati mengucapkan "terima kasih dan apresiasi yang tinggi pada inisiatif KIM Asabri dalam membantu program pemerintah untuk melakukan sensus penduduk 2020 secara online, yang ternyata warga masyarakat terfasilitasi mulai dari ketersediaan Komputer dan Jaringan Internet dan disediakan tenaga untuk mendampingi warga masyarakat dalam pengisian sensus penduduk 2020 secara online."
Sementara itu salah satu warga masyarakat Mohammad Isa menyatakan "sangat terbantu dengan adanya kegiatan yang dilaksanakan oleh KIM Asabri, karena warga masyarakat yang kurang memahami Teknologi Informasi cukup membawa data - data yang diperlukan dari rekan - rekan KIM Asabri akan membantu untuk mengisi data tersebut."
"Mudah - mudahan apa yang dilakukan KIM Asabri ini bisa diterima oleh masyarakat, karena sesuai dengan fungsi Kelompok Informasi Masyarakat yang salah satunya harus bisa menjadi lembaga masyarakat dengan selalu memberikan literasi kepada masyarakat khususnya tentang informasi dan pemanfaatan teknologi informasi, dan kegiatan ini akan terus dilakukan hingga dirasa cukup dan warga masyarakat sudah memahami dan bisa mengisi sendiri" tutur Ketua KIM Asabri Kota Blitar