(KIM Asabri) Senin, (25/02/2019) Bertempat di Ruang Rapat Asisten Pemerintahan dan Kesra Kota Blitar mulai pukul 09.00 WIB dilaksanakan pertemuan antara BPJS Ketenagakerjaan yang dihadiri langsung oleh Arie Fianto Syofian Kepala BPJS Ketenagakerjaan Cabang Blitar beserta beberapa staff dengan Pemerintah Kota Blitar yang dihadiri oleh Kabid Tata Pemerintahan Kota Blitar beserta dengan Seksi Pemberdayaan Masyarakat se Kota Blitar.
Dalam pertemuan tersebut membahas tentang Teknis Kepesertaan BPJS Ketenagakerjaan bagi Ketua RT dan RW se Kota Blitar yang akan di anggarkan melalui APBD Pemerintah Kota Blitar, dengan adanya jaminan ketenagakerjaan bagi Ketua RT dan RW dalam melaksanakan beban tanggungjawabnya tentu diharapkan akan makin meningkatkan pelayanan terhadap masyarakat, karena Ketua RT dan Ketua RW merupakan garda terdepan dalam proses layanan kepada masyarakat.
Kepala BPJS Ketenagakerjaan Cabang Blitar Bapak Arie Fianto Syofian saat ditemui rekan - rekan KIM Asabri di Kantornya menyampaikan, dalam pertemuan tersebut membahas tentang bagaimana teknis pembayaran dan juga teknis pencairan klaim jaminan bagi Ketua RT dan Ketua RW yang saat menjalankan tugasnya nanti terjadi sesuatu, secara prinsip dan aturan sangat mudah dalam proses pembayaran dan juga proses pencairannya.