(KIM Asabri) Minggu (2/12/2018) Kader Kelurahan Tangguh Bencana (Keltana) Kelurahan Gedog bersama dengan Warga Masyarakat Lingkungan Tulungrejo, Tagana, BKM "Tunas Sejahtera", Kader Desa Siaga dan Kader Posyandu melaksanakan giat Penanggulangan Tanah Longsor Susulan di Lingkungan Tulungrejo tepatnya di RW 12; kegiatan yang dihadiri langsung oleh Yudi Tuhu Prasetyo Lurah Gedog dan juga Arsyon Sodiqie Kabid Kebencanaan Bakesbangpol & PBD Kota Blitar.
Kegiatan ini untuk "mengantisipasi agar tidak terjadi longsor susulan di lokasi Longsor yang terjadi setahun yang lalu, jika tidak ada penanganan sementara tentu bisa berakibat pada putusnya akses jalan warga masyarakat Lingkungan Tulungrejo," tutur Yudi Tuhu Prasetyo, "dan hal ini bisa terlaksana berkat adanya kerjasama antara Kader Keltana Kelurahan Gedog dengan beberapa Lembaga Masyarakat di Kelurahan Gedog, sedangkan untuk biaya pengadaan barang sepenuhnya berasal dari Bakesbangpol dan PBD Kota Blitar," tambah Yudi Tuhu Prasetyo.
Sementara itu Arsyon Shodiqie mengucapkan "terima kasih kepada Kader Keltana, Warga Masyarakat Kelurahan Gedog dan juga Lembaga Masyarakat lainnya, yang telah bahu membahu dapat melaksanakan kegiatan kerja bakti bersama - sama dalam upaya penanggulangan bencana tanah longsor ini, dengan harapan mudah - mudahan tidak akan terjadi longsor susulan."
Supri salah satu Kader Keltana saat di lokasi menyampaikan "bahwa rencana pelaksanaan kegiatan ini selama 4 hari, semoga sesuai dengan rencana dapat terselesaikan dengan baik dan saat hujan turun benar - benar kondisi lokasi longsoran dapat teratasi sehingga tidak terjari longsor susulan.