(KIM Asabri) Candi Gedog yang merupakan salah satu Diduga Situs Cagar Budaya mulai hari Selasa, (07/03/2023) dilaksanakan Ekskavasi pada tahun 2023 ini Balai Pelestarian Kebudayaan Wilayah XI (dulu Balai Pelestarian Cagar Budaya) Jawa Timur menerjukan dua Arkeolog dan beberapa TIM Teknis untuk pelaksanaan Ekskavasi yang di rencanakan hingga 10 hari kedepan.
Kepala Dinas Kebudayaan dan Pariwisata Kota Blitar mengatakan, "ekskavasi kali ini merupakan ekskavasi tahap keempat yang dilakukan Balai Pelestarian Kebudayaan XI di situs Candi Gedog. Tim akan melanjutkan penggalian ke arah utara dari pusat temuan struktur bata dalam ekskavasi keempat ini, Kami berharap dengan ekskavasi lanjutan ini, struktur situs Candi Gedog semakin terbuka," ujarnya.
Sementara itu salah satu Arkeolog BPK Wilayah XI Jawa Timur menyampaikan, " "Ekskavasi tahap empat ini tetap melanjutkan temuan ekskavasi awal dengan sasaran menampakkan pagar sisi utara," kata Arkeolog Balai Pelestarian Kebudayaan Wilayah XI, Nugroho Harjo Lukito. Lebih lanjut beliau mengatakan, "pagar sisi utara sudah tampak sedikit pada ekskavasi sebelumnya. Kali ini, tim akan menampakkan seluruhnya dan diupayakan menyatu dalam satu landscape dengan temuan struktur sebelumnya.