Senin, 18 Apr 2022, 21:18:48 WIB, 1022 View Administrator, Kategori : Warta Warga

(KIM Asabri), Senin, (18/04/2022) Kegiatan Pemberdayaan Masyarakat Kelurahan Gedog Program RT Keren yang merupakan salah satu program unggulan Pemerintah Kota Blitar sudah mulai dilaksanakan sesuai dengan usulan masyarakat melalui RT masing - masing, dan untuk Kelurahan Gedog dari RW 01 Lingkungan Gedog telah dua kali melaksanakan Pelatihan yang merupakan Program RT Keren Non Fisik. Beberapa hari yang lalu telah dilaksanakan Pelatihan Pengolahan Makanan yang dilaksanakan di Eks Kantor Kelurahan Gedog, dan mulai hari ini dilaksanakan Pelatihan Tata Rias.

Untuk Kegiatan Pemberdayaan Masyarakat Kelurahan Gedog Program RT Keren dengan Pelatihan Tata Rias dilaksanakan di Rumah Paes Tina Samudra di Jalan Mayjen Sungkono Kelurahan Gedog Kecamatan Sananwetan Kota Blitar, yang dibuka langsung oleh Purwanto, AP Camat Sananwetan dengan didampingi Sujarwa Lurah Gedog bersama Sekretaris Lurah Gedog dan Perwakilan LPMK Kelurahan Gedog. Dalam sambutannya Purwanto, AP menyampaikan "Dengan pelatihan seperti ini diharapkan kapasitas masyarakat meningkata nantinya dapat mengembangkan ekonomi masing - masing, dengan dukungan Program RT Keren, maka Pemerintah Kota Blitar hadir ditengah - tengah masyarakat dalam membangun pemberdayaan di masyarakat sebagai salah satu langkah penguatan ekonomi."

Sujarwa Lurah Gedog dalam kesempatan tersebut sangat mengapresiasi kegiatan Pelatihan ini, semoga untuk Kelompok Masyarakat yang lain di wilayah Kelurahan Gedog dapat segera melaksanakan usulannya, sehingga nanti akan terus dilakukan evaluasi terhadap hasil kegiatan masing - masing POKMAS untuk menjadi bahan dalam penentuan kegiatan dimasa mendatang.





Tuliskan Komentar