(KIM Asabri) Sabtu, (27/08/2022) Kota Blitar, adalah sebuah Kota Iconic yang memiliki kelebihan, salah satunuya keberadaan Makam Bung Karno karena tidak ada daerah lain yang memiliki hal tersebut, oleh karena itu tugas kita semua adalah melanjutkan dan melestarikan apa yang diwasiatkan Bung Karno, " Menteri Koordinator Bidang Pembangunan Manusia dan Kebudayaan Indonesia, Prof. Dr. Muhajir Efendy, MAP disampaikan dalam sambutannya di BEN Carnival 2022 Kota Blitar.
"Bung Karno meninggalkan konsep yang sangat berharga, yaitu tiga konsep kredo manusia Indonesia, yakni berdaulat secara politik, mandiri secara ekonomi, berkepribadian secara berbudaya, dan BEN Carnival ini mencerminkan kredo ketiga yakni berkepribadian secar berbudaya. Karena itu, marilah kita gali semua nilai - nilai kearifan lokal dan kecerdasan lokal yang dimiliki Kota Blitar. Mari kita hidupkan kembali sesuai dengan pesan Bung Karno, sambung beliau.
Sementara itu Wali Kota Blitar, Drs. H. Santoso, MPd, menyampaikan bahwa "BEN Carnival 2020 ini adalah bagian dari upaya Pemerintah Kota Blitar untuk melestarikan ajaran Tri Sakti Bung Karno yakni berkepribadian dalam kebudayaan. Sebagai Kota yang menyebut dirinya sebagai Bumi Bung Karno. Masyarakat Kota Blitar harus bangga dengan Bhinneka Tunggal Ika. Maka hari ini kita tampilkan budaya dari Aceh hingga Papua, dari Sabang sampai Merauke untuk menunjukkan bahwa Indonesia adalah bangsa yang besar dan memiliki budaya yang luar biasar."
Blitar Etnic National Carnival 2022 menjadi event pertama yang menyajikan ragam seni dan budaya di Nusantara, namun ada satu sajian yang mengambil tema kearifan seni dan budaya dari Kota Blitar, dengan Tema Gala Puspa Dahana SMP N 4 menampilkan tarian Puspa Dahana dengan pakaian yang diambilkan dari Motif Batik Puspa Dahan yang dilengkapi dengan baju Gala Carnival yang dirancang dan dibuat SMP N 4 Kota Blitar kolaborasi dengan Kampoeng Cyber Kota Blitar.