(KIM Asabri) Kamis (28/10/2021) Bank Sampah seluruh Kelurahan Gedog, selama dua hari mulai 27 s/d 28 Oktober 2021 mendapatkan pelatihan tentang tata kelola administrasi bank sampah dan juga berkesempatan praktek dalam mengelola limpah rumah tangga menjadi pupuk, kegiatan yang dibuka oleh Sujarwa Lurah Gedog pada hari Rabu, (27/10/2021), didampingi Sekretaris Lurah Gedog dan Ketua LPMK Kelurahan Gedog.
Dalam sambutannya, Lurah Gedog menyampaikan bahwa ,"dengan pelaksanaan pelatihan untuk seluruh Bank Sampah yang ada di Kelurahan Gedog diharapkan tata kelola administrasi bank sampah makin baik, karena dengan pengelolaan administrasi yang rapi dan baik tentu akan memberikan dampak pada perkembangan dan pengembangan bank sampah itu sendiri, dan selain tentang tata kelola administrasi dilanjutkan dengan praktek pengelolaan limbah sampah rumah tangga menjadi pupuk sehingga akan lebih bermanfaat lagi,".
"Hampir 15 RW di Kelurahan Gedog memiliki Bank Sampah ada beberapa kurang aktif hal ini disebabkan karena memang pengelolaan Bank Sampah adalah misi sosial yang harus didasarkan pada kepedulian dan keikhlasan masyarakat, dari Kelurahan akan terus memotivasi Bank - bank sampah yang kurang aktif untuk kembali aktif, sedangkan yang sudah aktif harus terus meningkatkan kreatifitasnya sehingga perlahan - lahan Bank Sampah yang dikelola benar - benar mampu memberikan nilai manfaat dan ekonomi di lingkungannya, " lanjut Sujarwa sesaat setelah pembukaan di Aula Kantor Kelurahan Gedog.