(KIM Asabri), Senin, (22/10/2018) Perwakilan dari Pondok Pesantren di Kota Blitar, juga sekolah formal mulai dari Madrasah Ibtidaiyah, Madrasah Tsanawiyah dan Madrasah Aliyah, juga ada perwakilan Santri dari beberapa Diniyah melaksanakan Upacara Peringatan Hari Santri Nasional pada di Alon - alon Kota Blitar, dengan dihadiri Ulama - ulama, Forkompinda Kota Blitar serta Kepala OPD dan Kepala Madrasah se Kota Blitar.
Upacara yang dimulai pukul 07.30 tersebut dengan inspektur upacara Wakil Wakikota Blitar Drs. Santosa, MPd, dengan ditandai pemukulan bedug oleh Wakil Walikota Blitar, Upacara hari Santri tahun ini dengan semangat "Dedikasi Santri Untuk Indonesia Mandiri". Sesuai dengan Keputusan Presiden No. 22 tahun 2015 bahwa hari Santri tepat jatuh pada tanggal 22 Oktober.
Hari Santri merupakan perwujudan dari bentuk pengakuan Negara atas jasa para ulama dan santri dalam merebut, mengawal, mempertahankan dan mengisi kemerdekaan, sehingga kontribusi santri dan ulama dalam mempertahankan dan mengisi kemerdekaan Negara Kesatuan Republik Indonesia, sangat di harapkan.
sumber foto : x-kothil